Daniel James dinobatkan menjadi pemain terbaik dalam Laga Premier League Southampton dengan Manchester United. Pertandingan tersebut terjadi di St. Mary’s Stadium, Sabtu (31 agustus 2019)malam.
James di turunkan sejak awal pertandingan di mulai saat Setan Merah bermain di Markas The Saints. Pemain asal Wales tersebut tak memerlukan waktu yang lama untuk memperlihatkan penampilan yang apik di atas lapangan.
Sang winger berusia 21 tahun itu berhasil membawa timnya unggul di menit awal. Setelah mendapat umpan dari Scott McTominay, James melesatkan tembakan yang keras dan berhasil bersarang di gawang Angus Gunn.
Sayangnya, Gol yang di buat James itu tak bisa membawa timnya untuk meraih kemenangan. Karena Manchester United harus puas di tahan imbang oleh Southampton di akhir pertandingan dengan skor 1-1.
Daniel James merupakan pemain baru yang di beli Manchester United pada musim panas ini. Namun, pemain baru ini memulai awal karier nya bersama MU dengan sangat baik di Old Trafford.
Daniel James berhasil mencetak satu gol kala United melawan Southampton dengan hasil akhir 1-1. Dengan hasil itu sang pemain tersebut sudah berhasil mencatatkan tiga gol dari empat pertandingan yang dilakoninya di ajang Premier League.
Dari situs resmi Premier League, James mencetak tiga gol hanya dengan tiga kali percobaan dan ketiga tembakan itu semua berhasil menghasilkan gol di gawang lawan (shoot on target). Hal tersebut membuktikan betapa tajam nya Daniel James di depan gawang lawan.
Berkat gol yang Ia buat saat bertanding melawan Southampton, Daniel James resmi di angkat menjadi Man Of The Match dalam pertandingan tersebut versi laman situs resmi Premier League. Pemain itu mendapatkan vote dengan presentase sebesar 48,9% dari hasil suara penonton EPL.