Yeonwoo Momoland di ketahui ikut mengambil bagian dalam program ” Laws of the Jungle ” Di episode terbaru program SBS, Yeonwoo dan Kim Byung Man ikut terlibat dalam percakapan yang serius. Idol cantik itu membicarakan tentang girl groupnya yang bernama Momoland.
” 3 bulan lagi akan menjadi hari ulang tahun ke 2 debut kami,” ujar Yeonwoo. ” Aku berasal dari salah satu agensi akting dan berakbhir dengan agensiku yang sekarang ini. Aku sungguk tidak bisa bernyanyi dan menari, aku sangat takut untuk mengambil pengajaran. Tetapi aku sangat ingin melakukannya. Fakta bahwa aku tidak bisa melakukannya itu membuatku menjadi ingin terus melakukannya dan aku merasakan suatutanggung jawab.” ujar Yeonwoo.
Kemudian Kim Byung Man bertanya dari 9 personil Momoland, Yeonwoo menganggap dirinya sendiri berada di peringkat pertama. Yeonwoo juga sempat terdiam beberapa saat sebelum dia berkata sambil menangis bahwa dia berada di urutan terakhir.
” Akulah yang terakhir. Aku tidak merasa berada di peringkat terakhir, karena aku itu buruk. Kurasa aku bisa melakukannya lebih baik dari sekarang, itulah fakta mengapa aku bilang di peringkat terakhir,” sambung Yeonwoo.
Melihat Yeonwoo menangis, Kim Byung Man pun langsung berusaha untuk menghiburnya. ” Bukannya kamu itu berpikir kalau kalian semua di pilih ( sebagai member Momoland ) karena mempunyai pesona yang berbeda-beda?” tanya Kim Byung Man.
” Aku juga merasa bahwa peringkat terbawah itu sebagai komedian. Aku membutuhkan 8 kali dalam tes komedian dan di tesku yang ke 8, aku berada di peringkat paling akhir. Aku tidak bisa sukses hanya dengan selalu mengikuti jejak orang lain seperti Yoo Jae Seok dan Kang Ho Dong, yang terbaik,” sambung Kim Byung Man.
” Akui tahu aku memang harus berpikir apa yang dapat kulakukan sendiri dan latihan untuk melakukannya. Aku menyukai komedi slapstick dan komedi yang berhubungan langsung dengan seni bela diri, jadi aku melatihnya. Kamu mempunyai kesempatan lebih besar dariku,” lanjut Kim Byung Man.
” Aku seperti sekarang ini karena tidak sabar,” balas Yeonwoo. ” Bagus, menjadi sedikit tidak sabar itu akan membuatmu terus termotivasi,” ujar Kim Byung Man.